Monday, September 5, 2016

Tips Terbaru Membuat Postingan Blog Agar Menjadi SEO

Chat on Whatsapp

Kali ini kita akan membahas tentang 5 Tips Terbaru Membuat Postingan Blog Agar Menjadi SEO.

Karena ternyata masih banyak sekali teman-teman blogger yang belum paham soal Postingan yang SEO sehingga asal-asalan melakukan promosi artikel demi mendapatkan traffic yang tinggi dan akhirnya disangka spam oleh Mesin Pencari Google.

Ada 5 Tips yang akan kita bahas kali ini ya teman-teman. Saya harap, teman-teman bisa pahami setiap kalimat yang Kang Wira tulis kali ini.

Tips Terbaru Membuat Postingan Blog Agar Menjadi SEO

Bouncing Rate

Salah satu yang paling tidak disukai oleh mesin pencarian adalah tingkat bouncing yang terlalu tinggi.

Untuk itu periksalah kata kunci atau keyword pada setiap artikelnya dan segeralah untuk mengoptimalkan halaman Artikel kamu untuk mengurangi tingkat bouncing rate tersebut.

Teman-teman masih bingung dalam Mencari mencari cara termudah menemukan Keyword dengan Pencarian Terbanyak dan Persaingan Terendah?

Klik Tombol Download dibawah ini untuk mendapatkan Software Dasyat PROFITZILLA Sekarang juga.


Dan kalau sudah optimal search engine sekelas Google pun akan langsung merespon.

Google Tidak Bisa di Bohongi

Apabila kita mengakali mesin pencarian seperti google, saya jamin usaha itu tidak bisa bertahan lama dan itu bukan stategi untuk jangka panjang.

Untuk Meningkatkan traffic pencarian organik maka kita haruslah menghasilkan konten-konten yang bagus dan relevan dan tentunya lagi sedang dicari-cari oleh pengguna internet tentunya.

Link Building

Link building itu boleh dikatakan sebagai dasar dari Seo Off-Page yang gunanya untuk optimasi mesin pencari seperti google, bing, yahoo, baidu, yandex.

Dan bagian yang terbaik itu adalah kita manfaatkan beberapa sosial media atau forum-forum yang tentunya berpage rank tinggi walau pun sekarang page rank sudah tidak update lagi tapi apabila blog atau situs tersebut berpage rank tinggi masih sangat diperhitungkan oleh pihak google.

Blogger Baru Namun Berkualitas

Apabila kita membuat satu blog yang baru itu pada awalnya memang agak sulit untuk merebut kata kunci karena blog kita yang seumur jagung ini tergusur oleh blog-blog yang sudah berumur cukup lama.

Namun bagi blogger baru jangan berkecil hati asalkan kita bikin satu post yang berkwalitas tidak menutup kemungkinan blog-blog yang sudah berumur itu bisa kita geser, tapi jangan lupa dengan long tail keyword.

Lakukan Pencarian Backlink

Backilnk sekarang ini adalah salah satu jalan sebagai pendongkrak blog kita disamping konten yang bagus (sebelumnya page rank), tapi jangan juga mencari backlink dari blog-blog yang terindikasi blog 17+ ya.

Semakin banyak backlink yang kita dapatkan dari blog yang bagus semakin kokoh pula blog kita di mesin pencarian.

Baca juga : Cara Kirim Sitemap Ke Webmaster


Demikianlah ulasan singkat tentang 5 Tips Terbaru Membuat Postingan Blog Agar Menjadi SEO.
Previous
Next Post »
BLOGGER
DISQUS

No comments